Ketua Dekranasda sekaligus Ketua PKK Kota Batam yang juga merupakan Wakil Gubernur Kepulauan Riau, Ibu Hj. Marlin Agustina resmi menutup Diklat 3 In1 Pengolahan Ikan pada hari Kamis, 2 Maret 2023 bertempat di Natuna Room, Politeknik Pariwisata Batam. Dalam sambutannya beliau menyebutkan bahwa sejak dari tahun 2017 telah mengenal kampus yang memang fasilitas dan sarana pelatihan di bidang kuliner nya terbaik di Kepulauan Riau. Selain itu imbuhnya bahwa diklat yang terselenggara atas fasilitasi dan kerjasama dari anggota DPR RI Komisi VII Dapil Kepulauan Riau yaitu Bapak Dr.H. Asman Abnur SE MSi sangat selaras dengan keinginannya untuk mendorong lahirnya Entreprenuer, terutama di kalangan ibu-ibu. Untuk itu, disiapkan pelatihan-pelatihan, yang komplit, sehingga mereka mendapatkan paket paket lengkap terutama pada Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) Tahun 2023. Karena fokus pada ikan, Beliau pun akan menggelar pelatihan-pelatihan serupa terkait tentang pengolahan ikan, hingga pengemasan dan pemasaran. Menurutnya, saat ini memang fokus untuk mengembangkan usaha olahan ikan. Karena itu, dari sisi pengetahuan dasar harus ada. Seperti mulai dari mengenal teknik pengolahan agar menghasilkan sesuai standar
Diklat yang diselenggarakan sejak tanggal 25 Februari 2023 berlangsung selama 6 (enam) hari tersebut merupakan kerjasama antara Balai Pendidikan Pelatihan Industri (BDI) Padang dan BTP yang memungkinkan kedua lembaga untuk saling berbagi pengalaman, sumber daya, dan pengetahuan dalam hal pendidikan dan riset. Pelatihan diikuti oleh 40 peserta dengan materi teori, praktek hingga ujian kompetensi.
Dalam laporan ketua panitia, Wahyu Ramdhani dari Balai Diklat Industri Padang menyebutkan ada 3 (tiga) peserta meraih nilai terbaik dari pelatihan tersebut dan secara umum peserta dapat melaksanakan dan menyelesaikan pelatihan sesuai dengan jadwal.
Direktur Politeknik Pariwisata Batam, Bapak M. Nur A Nasution.,MPd.,CHA menyambut baik dan memberikan apresiasi atas perhatian dari Ibu Hj. Marlin Agustina dan berharap kesempatan untuk berkolaborasi dalam penyelenggaraan Diklat serupa mengingat bukan hanya fasilitas dan sarana namun juga ketersediaan instruktur dan pelatih atau dosen bersertifikat di bidang kuliner.
“BTP siap menjadi mitra stakeholder baik itu pemerintah maupun pihak lainnya untuk penyelenggaraan diklat-diklat di bidang kuliner” ujarnya.
Peserta yang antusias tidak melewatkan kesempatan untuk berselfie dengan Ketua Dekranasda Kota Batam yang menitipkan pesan kepada peserta.
“Manfaatkan kesempatan ini. Tak ada kata terlambat. Mulailah saat ini juga, mulailah dengan langkah kecil,” yang juga menyempatkan diri berkeliling melihat fasilitas dan sarana prasarana Kampus dan beramah tamah dengan beberapa mahasiswa.