Pengurus HIMA CUM berkeinginan untuk berkolaborasi dengan HIMA lainnya untuk penyelenggaraan Akademi Relawan di kampus Politeknik Pariwisata Batam untuk memberikan motivasi kepada anggota HIMA dan mahasiswa lainnya pada kegiatan-kegiatan kesukarelawanan yang berfokus pada edukasi kerelawanan dalam pemberdayaan masyarakat sebagai wujud aksi nyata.
Belajar Philanthropy dan Volunteer Mindset, Volunteer Management Funding, Social Event hingga rencana aksi sosial melalui Focus Group Discussion dibahas tuntas pada Akademi Relawan 8 yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 30 September 2023 bertempat di ruang serbaguna PMI Kota Batam di Batam Center. Kurang lebih 120-an peserta berasal dari berbagai universitas di Batam yakni, Universitas Ibnu Sina, Universitas Putra Batam, Universitas Terbuka, Universitas Internasional Batam, STIKES Awal Bross, Universitas Universal, Universitas Riau Kepulauan diselenggarakan oleh Coach Ade Training Center bekerja sama dengan komunitas Sahabat Hinterland.
Sebanyak sepuluh wakil dari Batam Tourism Polytechnic yang berasal dari kepengurusan HIMA CUM, HIMA FB dan HIMA RDM yakni Dalilah Dwi Putri, Susilawati, Amanda Syasih Kirana mewakili kepengurusan HIMA CUM, kemudian Puteri Haifa, Maria Octavia Angelina Pegausang dari HIMA FB dan Tini Sariani, Pricillia Angelita Simanjuntak, Devita Anggriyani, Naya Sabrina mewakili kepengurusan HIMA RDM berbaur dengan peserta lainnya mengikuti pelatihan kerelawanan yang bertujuan untuk mempersiapkan relawan professional di bidang sosial pendidikan untuk menginspirasi generasi muda Indonesia . Salah satu proses pembelajaran yang seru adalah ketika peserta praktek membuat perencanaan BAKSOS. Mulai dari memikirkan idenya, hitung hitung kebutuhan, survey, rencana kegiatan, hingga nantinya pelaksanaan aksi di lapangan dan evaluasi.