Lagi dan lagi, mahasiswa prodi kuliner meraih medali silver dalam kompetisi memasak Canberra Institute of Technology dengan juri Chef Luca Ciano
Kabar gembira kembali datang dari Stella, Mahasiswa Prodi Manajemen Kuliner Semester VII Cum Malam yang saat ini sedang menjalani Program IISMAVO 2023 di Canberra Institute of Technology (CIT) meraih silver medal pada pastry competition CIT 2023. Lomba yang diikuti 39 peserta yang merupakan mahasiswa CIT maupun mahasiswa dari berbagai negara peserta exchange students dan IISMAVO dengan pemuncak 4 gold, 4 silver dan 4 bronze.
Stella menyampaikan kabar tersebut dengan semangat karena kompetisi tersebut langsung dinilai oleh Chef Luca Ciano . Siapa yang tidak bangga ketika seorang Chef Luca yang memiliki rentang karir lebih dari dua decade di restoran ternama setara Restoran Michelin dan memiliki program TV Luca’s Key Ingredients di Channel 10 menjadi penilai. “ …..Saya sangat bangga meraih ini….apalagi Juri nya Chef Luca Ciano…” Tutur Stella.
Stella mengolah dessert dengan main ingredient provolone cheese yang merupakan jenis keju pasta filata yang berasal dari Italia. Keju ini memiliki berbagai bentuk, antara lain bentuk buah pir, melon atau kerucut. Tekstur keju ini semi-keras dengan kulit yang berwarna kuning keemasan dan tidak mudak untuk mengolahnya.
Stella, we are so proud of you!