

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Batam Tourism Polytechnic (BTP). Riska Ananda, mahasiswa semester 4 Program Studi Manajemen Tata Hidang, berhasil meraih penghargaan Best Trainee selama mengikuti program On the Job Training (OJT) di Hotel Hilton Bandung pada semester ganjil tahun akademik 2024/2025.
Penghargaan ini diberikan kepada Riska atas dedikasi, profesionalisme, dan kinerja luar biasa yang ditunjukkannya selama masa pelatihan. Selama menjalani OJT, ia ditempatkan di berbagai bagian operasional restoran dan layanan tamu, di mana kemampuannya dalam memberikan pelayanan prima serta ketekunannya dalam bekerja mendapatkan apresiasi dari pihak manajemen hotel.
General Manager Hotel Hilton Bandung dalam keterangannya menyampaikan bahwa Riska layak menerima penghargaan tersebut karena mampu menunjukkan kompetensi yang tidak hanya memenuhi, tetapi juga melampaui standar industri perhotelan.
“Riska tidak hanya memiliki keterampilan teknis yang baik, tetapi juga sikap kerja yang sangat positif. Ia selalu siap belajar dan mampu menghadapi berbagai tantangan dengan solusi yang kreatif,” ujar salah satu supervisor di Hilton Bandung.
Sementara itu, Direktur Batam Tourism Polytechnic, Ibu Siska Amelia Maldin, M.Pd., mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian mahasiswanya.
“Prestasi ini menjadi bukti bahwa mahasiswa BTP mampu bersaing dan memberikan kontribusi nyata dalam dunia perhotelan. Kami berharap Riska dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berprestasi,” ungkapnya.
Riska sendiri mengaku tidak menyangka akan mendapatkan penghargaan tersebut. Ia merasa pengalaman selama OJT di Hilton Bandung merupakan kesempatan berharga untuk mengasah kemampuan praktis di dunia kerja.
“Saya sangat bersyukur dan bangga. Penghargaan ini menjadi motivasi bagi saya untuk terus belajar dan berkembang dalam bidang perhotelan,” tutur Riska dengan penuh semangat.
Dengan pencapaian ini, Batam Tourism Polytechnic semakin menunjukkan komitmennya dalam mencetak lulusan yang unggul dan siap bersaing di dunia industri pariwisata, khususnya dalam sektor perhotelan.
Penulis: Arina Luthfini Lubis