Dedikasi untuk negeri dalam rangka menyambut launching buku resep masakan tradisional menggunakan cabe kering
Setelah pertemuan intens sejak minggu ke III Oktober 2023, Tim Prodi Manajemen Kuliner mengadakan pertemuan dengan Bank Indonesia Perwakilan Kepulauan Riau yang langsung dipimpin oleh Bapak Miftahul Choiri Kepala Tim Implementasi Kebijakan Ekonomi Daerah BI Kepri bersama Tim Humas BI Kepri serta Lay Outer yang ditunjuk BI yaitu Bagustian beserta tim dari SOK bertempat di ruang pertemuan BI pada 20/12/2023 yang baru lalu.
Pembuatan buku yang sudah memasuki tahapan lay out, design dan proof reading ini membahas berbagai hal termasuk target launching buku. Kepala Prodi Manajemen Kuliner Rosie Oktavia Puspita RIni.,M.M Par memastikan bahwa Buku akan juga mendapatkan Sekapur Sirih Preview dari Pakar Kuliner Nusantara, yaitu Chef William Wongso yang memang terlibat pada rentetan kegiatan sebelumnya yakni MURI dan Talk Show Tentang Cabai Kering & GNPI Juli 2023 lalu
Buku Resep yang mengangkat bintang masakan disesuaikan dengan tema Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) yaitu pemanfaatan cabe kering sebagai alternatif volatile food yaitu cabe merah yang seringkali fluktuatif harganya ini telah melewati rangkaian kegiatan mulai dari pemilihan tema besar yaitu Kuliner Nusantara dengan mengangkat khazanah Kuliner Tradisional Melayu, dilanjutkan dengan trial resep yang dihandle oleh dosen-dosen berpengalaman dari Prodi Manajemen Kuliner serta pemotretan pada bulan November 2023
Bapak Miftahul Choiri Kepala Tim Implementasi Kebijakan Ekonomi Daerah BI Kepri menyampaikan bahwa buku resep ini nantinya juga akan mendapatkan Prakata dari Gubernur Bank Indonesia, Bapak Perti Warjiyo. “Buku Resep ini menunjukkan komitmen kami untuk selalu hadir di berbagai lapisan masyarakat termasuk institusi pendidikan seperti BTP. Ke depan, Bank Indonesia Kepulauan Riau secara konsisten akan terus berinovasi dan bersinergi dengan berbagai pihak guna mengendalikan inflasi serta berkontribusi nyata pada perekonomian daerah.” Pak Miftahul Choiri yang akrab disapa Pak Iip ini berharap sinergi dan kolaborasi ini akan berkelanjutan di masa yang akan datang!
Yes, this is part of Dedikasi Untuk Negeri!