Tertarik dengan dunia dapur dan kegiatan memasak? Hal dasar yang wajib kamu pahami ialah variasi dan jenis potongan sayuran yang beragam. Simak daftar selengkapnya di sini!
Memasak merupakan sebuah seni. Kamu dituntut untuk memperhatikan setiap detail, mulai dari proses pemilihan bahan makanan, peracikan, pengolahan, hingga penghidangan makanan. Salah satu hal dasar yang tak boleh kamu lewatkan ialah teknik memotong makanan.
Kamu pasti sudah tidak asing lagi kan dengan beragam teknik memotong yang ditujukan untuk berbagai bahan yang hendak digunakan. Salah satunya ialah jenis potongan sayuran yang tidak boleh asal potong.
Setidaknya terdapat 10 potongan sayuran yang perlu kamu ketahui dan kuasai sebagai pemula. Penasaran? Simak daftar yang telah dirangkum oleh Batam Tourism Polytechnic!
1. Potongan Sayuran: Julienne
Potongan korek api
Sumber: HealthiNation
Julienne. Jenis potongan satu ini dikenal juga dengan sebutan korek api karena bentuknya yang tipis dan memanjang. Potongan ini biasanya berukuran 3 cm x 1 mm x 1 mm dan umum dijumpai pada bahan salad dan bakwan, misalnya sayur wortel, lobak, timun.
2. Jardiniere
Jardiniere berbentuk balok dan stik besar
Sumber: IDN Times
Jardiniere merupakan potongan sayuran berbentuk balok atau stik besar dengan ukuran 3 cm x 1 cm x 1 cm. Jenis potongan ini biasa digunakan pada sayuran akar, seperti ubi, lobak, wortel, dan kentang.
3. Macedoine/Dice
Sayuran berbentuk kubus
Sumber: ofz
Sering menjumpai sayuran berbentuk kotak? Bentuk ini bisa kamu dapatkan dengan jenis potongan dice atau macedoine berbentuk dadu dengan ukuran 1 cm x 1 cm x 1 cm. Dice umumnya digunakan pada olahan makanan, seperti sup dan salad. Sayuran bertekstur keras, seperti wortel juga cocok dipotong dalam bentuk kubus.
4. Chopped
Cincangan pada bumbu-bumbu tumis
Sumber: FeelGoodFoodie
Chopped alias cincang merupakan jenis potongan yang tidak mempunyai bentuk pasti. Teksturnya dapat berupa cincangan halus maupun kasar tergantung hidangan yang akan dimasak. Jenis potongan chopped biasa digunakan pada bumbu-bumbu tumis, seperti bawang putih atau bombay dan daun aromatik, seperti peterseli dan basil.
5. Minced
Jenis potongan menyerupai bumbu halus
Sumber: Serious Eats
Pada dasarnya, jenis potongan minced mirip dengan chopped, namun dengan tekstur yang lebih halus. Bahkan, tampilan minced dapat menyerupai bumbu halus. Jika kamu ingin membuat bumbu dapur, jenis potongan ini biasanya paling sering kamu gunakan.
6. Potongan Sayuran: Shred
Irisan tipis dan memanjang
Sumber: Freepik
Pernah mengolah sayuran hijau, seperti kol dan selada? Kamu pasti udah enggak asing lagi kan dengan jenis potongan shred. Shred sendiri merujuk pada irisan halus dan tipis dengan bentuk memanjang.
7. Slice
Irisan dengan ketebalan variatif
Sumber: free images live
Slice atau irisan tipis merupakan salah satu jenis potongan yang paling mendasar dan sederhana. Teknik memotong ini dilakukan secara horizontal dengan ketebalan yang variatif. Misalnya saja, untuk memotong timun, tomat, ataupun lemon.
8. Wedges
Jenis potongan mengikuti juring
Sumber: Little Vienna
Potongan wedges merupakan jenis potongan yang umum dijumpai pada buah-buahan dengan pola potongan mengikuti bentuk juring buah. Kentang, apel, pir, dan tomat merupakan beberapa contoh bahan makanan yang biasa diolah dengan potongan wedges.
9. Potongan Sayuran: Brunoise
Potongan bentuk kubus kecil
Sumber: Pinterest
Secara bentuk, brunoise mirip dengan potongan dice, tapi memiliki ukuran yang lebih kecil kisaran 1 mm x 1 mm x 1 mm. Hasil potongan brunoise ini cocok digunakan untuk menjadi isian camilan, seperti pastel, risol, dan kroket sayuran.
10. Chiffonade
Jenis irisan tipis melintang
Sumber: The Spruce Eats
Chiffonade merupakan bentuk irisan tipis melintang dengan ketebalan 1-2 mm. Untuk melakukannya, kamu dapat menggulung sayuran, lalu mengirisnya dengan tipis. Teknik ini biasa digunakan untuk sayuran, seperti seledri, daun selada, kol, dan sawi putih.
Itu dia beberapa jenis potongan sayuran yang perlu kamu ketahui dan kuasai, apalagi sebagai pegiat dunia kuliner. Dengan keseragaman dan penguasaan teknik yang tepat, kamu akan dapat menghasilkan hidangan yang estetik. Selain itu, akan berpengaruh pula pada proses dan tingkat kematangan memasak sayuran.
Tertarik dengan dunia Food & Beverage dan ingin berkarier di restoran profesional? Menempuh pendidikan tinggi di bidang pariwisata merupakan salah satu pilihan tepat yang dapat membentukmu menjadi SDM yang unggul dan kompeten.
Yuk, bergabung dengan keluarga besar Batam Tourism Polytechnic! Kunjungi website BTP dan lakukan pendaftaran dengan klik di sini!