

Batam – Industri pariwisata dan perhotelan kini semakin berkembang, menuntut pemahaman yang lebih mendalam bagi akademisi maupun praktisi. Menjawab tantangan tersebut, sekelompok akademisi meluncurkan buku “Pengantar Pariwisata dan Perhotelan”, yang menjadi panduan komprehensif bagi mahasiswa, profesional, serta masyarakat luas yang ingin memahami industri ini secara lebih sistematis.
Buku ini ditulis oleh Wahyudi Ilham, S.I.Kom., MM.Par., yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian SPMI & SAI di Batam Tourism Polytechnic (BTP), Dr. Hari Sandi Atmaja, S.T., M.Si., Haufi Sukmamedian, S.T., M.M.Par., serta Ir. Dimas Akmarul Putera, S.T., M.T., yang merupakan dosen dari Institut Teknologi Batam (ITEBA).
Menurut Bapak Wahyudi Ilham, buku ini dirancang dengan pendekatan yang mudah dipahami namun tetap berbobot secara akademis. “Kami ingin menghadirkan referensi yang tidak hanya menjadi pegangan bagi mahasiswa dan dosen, tetapi juga bermanfaat bagi praktisi yang ingin memahami lebih dalam dinamika industri pariwisata dan perhotelan,” ujarnya.
Dr. Hari Sandi Atmaja menambahkan bahwa buku ini membahas berbagai aspek penting, mulai dari sejarah, konsep dasar, perkembangan, hingga tren terbaru dalam industri pariwisata dan perhotelan. “Dengan pemaparan yang sistematis dan ilustratif, kami berharap buku ini bisa menjadi jembatan antara teori dan praktik di dunia hospitality,” jelasnya.

Sementara itu, Bapak Haufi Sukmamedian menekankan bahwa kehadiran buku ini juga diharapkan dapat memperkaya wawasan bagi institusi pendidikan vokasi, terutama dalam mendukung kurikulum perhotelan dan pariwisata di Indonesia. “Kami menyusun buku ini agar dapat menjadi sumber belajar yang relevan dengan kebutuhan industri saat ini, sehingga lulusan dapat lebih siap menghadapi dunia kerja,” katanya.
Sebagai langkah lanjutan, para penulis berencana untuk mengembangkan buku ini dengan menambahkan studi kasus serta contoh nyata dari industri hospitality. Selain itu, mereka juga berupaya menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk pelaku industri dan akademisi, guna memperkaya materi yang disajikan. Dengan hadirnya buku ini, diharapkan semakin banyak generasi muda yang tertarik untuk berkarier dan berkontribusi dalam sektor pariwisata dan perhotelan di Indonesia.
Penulis: Arina Luthfini Lubis