

The Apurva Kempinski Bali dan Politeknik Pariwisata Batam kembali menyepakati keberlanjutan Program Kampus Apurva sebagai bagian dari implementasi pembelajaran berbasis industri (industry-based learning). Program ini akan berlanjut sesuai dengan jadwal yang telah disepakati, dengan total enam mahasiswa.

Program yang dimulai pada tahun 2021 ini memasuki tahap 2 yang akan berlangsung selama 1 (satu) tahun, dimulai pada minggu pertama hingga kedua bulan September 2025, diawali dengan pengenalan terhadap operasional back office per section, familiarization, serta pelatihan kepemimpinan (Leadership Courses). Mahasiswa akan mendapatkan penugasan sebanyak 3–5 proyek selama satu tahun, mencakup berbagai section yang berbeda. Selain itu, tugas akhir atau skripsi mahasiswa akan dikaitkan langsung dengan project assignment yang mereka kerjakan di lapangan. Informasi atau data yang bersifat rahasia akan dibahas bersama Head of Department (HOD) dari Apurva dan dosen pembimbing.
Pada akhir program Mahasiswa juga akan mendapatkan dua sertifikat: Certificate of Management Trainee dan Certificate Magang Regular Kampus Apurva dengan total masa pelatihan selama 1,5 tahun. Selain itu mahasiswa yang telah menyelesaikan program Kampus Apurva namun belum tersedia posisi di Apurva Kempinski HQ (Badung), maka akan dilakukan penempatan sementara melalui sistem talent bank di Kempinski Hotel Ubud atau Lombok. Sebelum keberangkatan, akan diadakan Briefing Pra Keberangkatan dan Sosialisasi Training Plan pada minggu ketiga hingga keempat bulan Agustus 2025. Di akhir program, seluruh mahasiswa akan mempresentasikan laporan recap and presentation kepada Executive Committee.
Penyelesaian skripsi/proyek akhir dijadwalkan pada Triwulan II–III tahun 2026, dan disesuaikan dengan agenda wisuda Politeknik Pariwisata Batam pada bulan Desember 2026. Sementara itu, Graduation Ceremony untuk Kampus Apurva dijadwalkan berlangsung pada Agustus atau September 2026.
Dalam kesempatan ini, Harrison Tompodung, Director of Training and Quality Management The Apurva Kempinski Bali menyampaikan harapan dan komitmennya terhadap keberlanjutan program: “Kami sangat bangga karena Kampus Apurva ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan bersama mitra institusi pendidikan .Program ini bukan hanya sekadar magang, melainkan platform pembelajaran transformatif yang membekali mahasiswa dengan pengalaman nyata di dunia kerja perhotelan kelas dunia. Kami berkomitmen penuh untuk terus mendukung pengembangan generasi profesional pariwisata yang berintegritas, kreatif, dan siap menghadapi tantangan industri global.””
Senada dengan hal tersebut, Siska Amelia Maldin, M.Pd Direktur Politeknik Pariwisata Batam turut menyampaikan apresiasinya terhadap keberlanjutan kerja sama strategis ini: “Program Kampus Apurva merupakan bentuk nyata dari link and match antara pendidikan vokasi dan industri. Melalui program ini, mahasiswa kami tidak hanya belajar teori tetapi juga mengaplikasikannya secara langsung dalam lingkungan kerja yang profesional dan bertaraf internasional. Kami mengapresiasi komitmen dan dukungan The Apurva Kempinski Bali dalam mendampingi pengembangan mahasiswa, serta membuka ruang kolaborasi yang berkelanjutan untuk mencetak lulusan yang unggul, kompetitif, dan siap kerja.”